Assalammualaikum sahabat herugan semua.. Kali ini agan heru akan memberikan informasi menarik seputar tempat wisata di jogja, yaitu tempat wisata terantik di jogja. Kok bisa disebut tempat terantik? Ya, memang sangat cocok kata “Terantik” untuk tempat ini, karena dari awal masuk hingga ujung kita disuguhkan aneka macam benda-benda antik yang tepatnya aneka kerajinan gerabah. Di tempat ini aneka macam benda antik ada, mulai dari yang biasa sampai yang luar biasa. Mulai dari yang harga puluhan ribu sampai ratusan ribu rupiah. Bila anda ingin mencari benda-benda antik untuk dekorasi rumah anda, anda wajib ke tempat ini. Kenapa harus tempat ini? Ya, karena ini merupakan tempat kerajinan gerabah terbesar di Jogja. Demikian agan heru mengapa menyebutnya tempat wisata terantik di Jogja. ^_^..

Dari cerita tersebut, dimanakah lokasi tempat wisata tersebut agan heru? Tepatnya di daerah KASONGAN, bila anda dari utara kota Jogja, anda lewat jalan Bantul nanti anda bisa melihat gapura besar berbentuk singa di sebelah kanan jalan, anda langsung masuk saja. Anda bisa melihat aneka kerajinan gerabah, mulai dari pintu gerbang sepanajang jalan anda akan disuguhkan kerajinan gerabah di kanan dan kiri jalan. Nah, kebetulan agan heru mampir ke salah satu tempat kerajinan gerabah yang cukup besar, sempat agan heru juga berbarengan dengan anak-anak study tour ke tempat ini. Namanya PT. TIMBOEL, dari gapura masuk Kasongan kira-kira 200 meteran kiri jalan, atau yang ada di samping gapura kasongan (kanan jalan dari pojok betang barat), tepat kanan jalan Traffic Light (Bang Jo). Langsung saja mari kita lihat apa saja sih yang ada di dalamnya, berikut penampakannya :

Tempat Wisata Ter-Antik di Yogyakarta (Jogja)

Tempat Wisata Ter-Antik di Yogyakarta (Jogja)

Tempat Wisata kerajinan gerabah kasongan (PT TIMBOEL)

Tempat Wisata kerajinan gerabah kasongan (PT TIMBOEL)

Tempat Wisata kerajinan gerabah kasongan (PT TIMBOEL)

Tempat Wisata kerajinan gerabah kasongan (PT TIMBOEL)

Tempat Wisata kerajinan gerabah kasongan (PT TIMBOEL)

Tempat Wisata kerajinan gerabah kasongan (PT TIMBOEL)

FOTO DI AMBIL LANGSUNG OLEH AGAN HERU. BILA ANDA INGIN MENG-COPY, HARAP SERTAKAN LINK.

Leave A Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.